Danramil 0801/08 Tulakan Hadiri Pelantikan PJ Kades Desa Persiapan Ketro Harjo* 

PACITAN –
Camat Tulakan, Kabupaten Pacitan, Dodik Sumarsono secara resmi melantik Joko Pitono sebagai Kepala Desa (Kades) Persiapan Ketro Harjo, pada Selasa (3/12/2019) kemarin. Diketahui, Desa Persiapan Ketro Harjo merupakan Desa baru pemekaran dari Desa Ketro. Sementara untuk Desa Ketro sebagai desa induk. “Palantikan Joko Pitono menjabat Pj Kades Persiapan Ketro Harjo sampai menjadi desa defenitif. Pelantikannya berdasarkan penunjukan dan usulan masyarakat setempat,” kata Dodik Sumarsono Dalam pelantikan ini, dirinya juga mengingatkan kepada Kades yang baru saja dilantik untuk bergerak cepat dan gesit untuk menata organisasi pemerintah desanya. “Kades merupakan posisi yang strategis dan merupakan garda terdepan dalam menggerakkan partisipasi masyarakat untuk mempercepat pembangunan desa,” terang Dodik. Dodik menegaskan, apabila Pejabat Kepala Desa persiapan nantinya tidak mampu maka akan dikembalikan ke desa induk. Karena, lanutnya, tujuan ditambahnya Desa tersebut untuk mempercepat pembangunan dan mempermudah setiap kepentingan masyarakat. Walaupun sebagai PJ Kades, namun tidak mengurangi kualitas kinerja serta tanggung jawab yang sama seperti Kades definitif. “Bekerjalah dengan sepenuh hati jangan bekerja separuh hati, bekerjalah secara maksimal dan layani masyarakat dengan setulus hati,” jelasnya. Sekedar diketahui, pelantikan berlangsung di Gedung PKK Desa Ketro Kecamatan Tulakan, turut hadir dalam acara, Kabag Pemeritahan Kab Pacitan Putatmo Sukandar, Camat Tulakan Dodik Sumarsono, AP. M. Sc, Danramil 0801/08 Tuwlakan Kapten Inf Joko Priyadi, Kapolsek Tulakan Iptu Agus Riyanto, tokoh masyarakat, tokoh agama dan masyarakat setempat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jalan Santai Dan Senam Bersama, Warnai Peringatan Hari Ibu Ke-91 di Pacitan

Sambut Natal dan Tahun Baru 2020, Polres Pacitan Gandeng TNI dan Instansi Terkait 

Danramil Ngadirojo Wasbang Kepada Masyarakat Desa Hadiwarno